ASPPA Purwakarta Gandeng FPII Santuni Puluhan Anak Yatim "Berbagi Itu Indah"

ASPPA Purwakarta Gandeng FPII Santuni Puluhan Anak Yatim "Berbagi Itu Indah"

Smallest Font
Largest Font

Mataexpose.co.id - Dalam rangka memperingati Bulan Muharam atau Hari Raya Anak Yatim yakni 10 Muharam 1445 H, Dewan Pengurus Cabang (DPC) Aliansi Srikandi Peduli Perempuan dan Anak (ASPPA) Gandeng Forum Pers Independen Indonesia (FPII) santuni puluhan Anak Yatim yang digelar tepatnya di Sekretariat ASPPA, Kampung Bojong, RT 018/05, Kelurahan Nagrikidul, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, Jum'at (04/08/2023).

"Kegiatan santunan ini memang sudah menjadi agenda rutin yang dilakukan sejak beberapa tahun ke belakang. Dan di tahun ini, sengaja berkolaborasi dengan FPPI sebagai bentuk sinergitas kami dengan insan pers," ungkap Ketua DPC ASPPA Purwakarta, Eva, disela kegiatan.

Menurutnya, kegiatan bakti sosial tersebut juga dilakukan mewakili DPN ASPPA sebagai bentuk kepedulian kepada sesama khususnya Anak Yatim.

"Bulan Muharam itu merupakan Hari Rayanya Anak Yatim, oleh sebab itu, kegiatan santunan ini merupakan momen yang pas untuk membahagiakan mereka (Anak Yatim) dengan menyisihkan sedikit harta kita untuk berbagi dengan sesama," tuturnya.

Sementara, Ketua FPII korwil Purwakarta, Dwi Joko Waluyo, menyampaikan bahwa, dirinya sangat mengapresiasi ASPPA yang sudah menggandeng FPII dalam rangka melakukan bakti sosial santunan Anak Yatim.

"Mudah mudahan kegiatan ini bisa bermanfaat, dan bisa menjadi contoh bagi organisasi lain," terangnya.

Senada diungkapkan Sekretaris FPII, Dodi Iskandar, kegiatan santunan tersebut merupakan hal yang sangat mulia dan patut dicontoh.

"Secara tidak langsung ASPPA sudah mengajarkan kita untuk berbuat baik berbagi dengan sesama. Sepatutnya FPII dan ASPPA juga harus membuat rencana di tahun depan dengan kuota santunan yang lebih banyak," tutupnya mengakhiri.

Editors Team
Daisy Floren